Cover
Judul : PENGANTAR BISNIS
Pengarang : JACOB MAKAPEDUA DAN MEISKE MANOPO
Penerbit : POLIMDO PRESS
Tempat Terbit : MANADO
Tahun Terbit : 2020
ISBN/ISSN : 978-623-7580-43-0
Sinopsis : emahaman akan konsep bisnis secara menyeluruh adalah merupakan dasar pengetahuan dan ketrampilan utama bagi peserta didik jurusan Adminstrasi Bisnis program studi Manajemen Bisnis Politeknik Negeri Manado. Sebagai institusi pendidikan vokasi manajemen bisnis dituntut untuk memberi bekal pengetahuan bisnis dan praktek pelaksanaan adalah merupakan inti sari pembelajaran di program studi ini. Pengertian umum dari Bisnis adalah merupakan suatu usaha yang mengelola faktor-faktor produksi untuk menghasil barang (goods) dan jasa (service untuk mendapatkan laba (profit). Banyak ahli yang mendefisisikan bisnis namun pemahamannya cenderung sama yaitu untuk menciptakan laba (profit). Hopper menyatakan bahwa bisnis adalah keseluruhan yang lengkap pada berbagai bidang seperti industri dan penjualan termasuk didalamnya lindustri dasar, industri manufaktur , jaringan distribusi, perbankan, asuransi dan jasa, transportasi yang melayani kebutuhan konsumen untuk mendapatkan manfaat didalamnya. Sementara Petterson dan Plowman myatakan bahwa bisnis adalah merupakan serangkaian kegiatan yang berhubungan dengan pembelian ataupun penjualan barang dan jasa yang dilakukan secara berulang-ulang untuk mendapatkan manfaat melalui kegiatan ini. Adapun fungsi dari bisnis adalah menciptakan nilai/kegunaan (utility) suatu produk baik barang maupun jasa yang seula kurang bernilai, setelah diolah/dirubah dengan cara tertentu menjadi lebih berguna/bernilai untuk memenuhi kebutuhan konsumen. Nilai kegunaan (utility value) yang diciptakan oleh kegiatan bisnis dapat disimpulan sebagai fungsi bisnis
Download
Koleksi Perpustakaan
Tautan