Cover
Judul : PENGARUH PREDIKAT WAJAR TANPA PENGECUALIAN (WTP) DARI BADAN PEMERIKSA KEUANGAN REPUBLIK INDONESIA (BPK-RI) TERHADAP PENGELOLAAN KEUANGAN PADA BADAN PENGELOLA KEUANGAN DAN ASET DAERAH KABUPATEN BARR
Penulis : NASRIANI / 20181137
Jurursan : ILMU ADMINISTRASI PUBLIK
Prodi : ILMU ADMINISTRASI PU
Tahun Terbit : 2022
Abstrak : Nasriani, 20181137, Pengaruh Predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) Dari Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK-RI) Terhadap Pengelolaan Keuangan Pada Badan Pengelola Keuangan Dan Aset Daerah Kabupaten Barru. Pembimbing : Nurlia dan Andi Ariyadi Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK-RI) Terhadap Pengelolaan Keuangan pada Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Barru. Dan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh Predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK-RI) Terhadap Pengelolaan Keuangan pada Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Barru. Jenis data yang digunakan adalah data kuantitatif yang dibagi menjadi dua yaitu data primer dan data sekunder. Sumber data diperoleh dengan memberikan kuesioner dengan menggunakan instrument penelitian dari sampel penelitian. Hasil ini menunjukkan bahwa adanya pengaruh Predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK-RI) Terhadap Pengelolaan Keuangan pada Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Barru. Hasil uji Regresi Linear Sederhana ini diperoleh nilai adalah 1,96 %. Sehingga dapat ditafsirkan bahwa Predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) memiliki pengaruh kontribusi sebesar 1,96 % terhadap Pengelolaan Keuangan.
Koleksi Perpustakaan
Tautan