Cover
Judul : ANALISIS TINGKAT KEPUASAN MASYARAKAT TERHADAP KUALITAS PELAYANAN PEJABAT PEMBUAT AKTA TANAH (PPAT) PADA KANTOR NOTARIS ANDI MINDARYANI YUNUS, ST., SH. M. KN
Penulis : FAHIRA/ 20181083
Jurursan : ILMU ADMINISTRASI PUBLIK
Prodi : ILMU ADMINISTRASI PU
Tahun Terbit : 2023
Abstrak : Fahira. 20181083. Analisis Tingkat Kepuasan Masyarakat Terhadap Kualitas Pelayanan Pejabat Pembuat Akta Tanah (PPAT) Pada Kantor Notaris Andi Mindaryani Yunus, St., Sh. M. Kn. Pembimbing : Mukmin Muhammad dan M. Alwi A. Buraerah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kualitas pelayanan dan faktor-faktor yang mempengaruhi kualitas pelayanan Pejabat Pembuat Akta Tanah (PPAT) Pada Kantor Notaris Andi Mindaryani Yunus ST., SH., M. Kn. Dalam penelitian ini digunakan tipe penelitian kualitatif, jenis data yang digunakan terdiri dari data primer dan sekunder. Teknik pengumpulan data yang diterapkan yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data melalui tahap pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan/verifikasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Kualitas pelayanan di Kantor Notaris Andi Mindaryani Yunus ST., SH., M. Kn dari 5 indikator seperti Bukti Fisik, Kehandalan, Ketanggapan, Jaminan, dan Empati menunjukan bahwa kualitas pelayanan sudah cukup baik, namun perlu adanya perbaikan seperti masih sering terjadi keterlambatan dalam proses pelayanan kepada pelanggan ataupun masyarakat yang melakukan pengurusan sertikat tanah di Kantor Notaris pelayanan yang di berikan kepada masyarakat untuk lebih ditingkatkan sehingga masyarakat bisa lebih puas dalam pelayanan dan Faktor-faktor yang mempengaruhi kualitas pelayanan publik yang menghambat pelaksanaan pelayanan publik di Kantor Notaris Andi Mindaryani Yunus ST., SH., M. Kn. adalah kurangnya tenaga staf atau SDM sehingga berdampak pada kualitas pelayanan, sedangkan faktor pendukungnya adalah kemudahan akses masyarakat untuk datang ke Kantor Notaris dan fasilitas yang diberikan Kantor Notaris Kn sangat nyaman bagi pengguna layanan.
Koleksi Perpustakaan
Tautan