Cover
Judul : IMPLEMENTASI KREDIT CEPAT AMAN (KCA) KEPADA NASABAH DI KANTOR PT. PEGADAIAN PERSERO CABANG BARRU
Penulis : NUR'AENI
Jurursan : ADMINISTRASI PUBLIK
Prodi : ADMINISTRASI PUBLIK
Tahun Terbit : 2023
Abstrak : Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui implementasi kredit cepat aman (KCA) kepada nasabah dan untuk mengetahui faktor-faktor yang menghambat implemetasi kredit cepat aman (KCA) kepada nasabah di kantor PT. Pegadaian Persero cabang barru. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif, teknik pengumpulan data melalaui, observasi, wawancara, dan dokumentasi, dengan teknik analisi data menggunakan, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa Implementasi Kredit Cepat Aman Kepada Nasabah Di Kantor PT. Pegadaian Persero Cabang Barru telah berjalan dengan baik berdasarkan empat indikator menurut Geore C. Edward yang digunakan. Pertama komunikasi, informasi yang diberikan oleh pemberi Kredit Cepat Aman (KCA) dapat tersampaikan dengan baik. Hal ini ditinjau dari 15 nasabah menyatakan memahami penggunaan atau implementasi Kredit Cepat Aman. Kedua, sumber daya pada implementasi Kredit Cepat Aman di Kantor PT. Pegadaian Persero Cabang Barru memiliki sarana dan prasarana yang sangat memadai sehingga memudahkan pelayanan. Ketiga, disposisi seluruh pelaksanaan Kredit Cepat Aman (KCA) di Kantor PT. Pegadaian Persero Cabang Barru dilakukan oleh pihak-pihak yang memeiliki wewenang atau jobdesc dan tanggung jawab. Keempat birokrasi, seluruh proses implementasi Kredit Cepat Aman (KCA) di Kantor PT. Pegadaian Persero Cabang Barru diawasi oleh OJK dan memiliki SOP. Hal ini menjadi acuan dalam pelaksanaan kebijakan yang sesuai dengan tujuan dan saran. Faktor-faktor yang menjadi penghambat Implementasi Kredit Cepat Aman Di Kantor PT. Pegadaian Persero Cabang Barru yaitu hambatan dalam memberikan informasi kepada nasabah usia lanjut, dan kurangnya dukungan yang disebabkan karakter nasabah yang kurang disiplin dalam membayar pinjaman sesuai dengan tenggak waktu.
Koleksi Perpustakaan
Tautan