Abstrak |
: |
Ana Selvia. 20151135. Sistem Penggunaan Anggaran dalam Pelaksanaan Program Kerja Pada Bidang Pengairan Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Barru. Pembimbing H. Andi Russeng dan Adam Malik.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sistem penggunaan anggaran dan Faktor-faktor yang menghambat sistem penggunaan anggaran dalam pelaksanaan program kerja Pada Bidang Pengairan Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Barru. Penelitian ini merupakan penelitian deskriftif kualitatif dengan menggunakan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Kemudian data yang diperoleh tersebut dianalisis dengan melalui tahapan berikut yaitu tahap reduksi data, tahap penyajian data dan penataan kesimpulan (verification).
Berdasarkan data yang diperoleh penulis dalam penelitian dari proses analisis data diatas, bahwa sistem penggunaan anggaran pada Bidang Pengairan Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Barru dalam pelaksanaan program kerja Tahun anggaran 2018 dan Tahun 2019 sudah dibilang efektif sebagai wujud pertanggungjawaban dalam mencapai visi dan misi adapun Faktor-faktor yang menghambat sistem penggunaan anggaran yaitu kebijakan dan aturan yang kadang berubah, waktu bagi pegawai memahami perubahan mekanisme, kurangnya data informasi dan adanya campur tangan kepentingan politik.
Kata kunci: Sistem, Anggaran, Program dan Kerja |